Review Numark Mixtrack Pro II

Hai semua, balik lagi sama gw dan kali ini gw mau ngereview DJ Controller gw. yaitu Numark Mixtrack Pro II yang udah gw pake selama 4 tahunan. Jadi di review kali ini gw mau bahas soal DJ Controller tersebut dengan pengalaman yang udah gw dapat. kuy

Jadi ini adalah Numark Mixtrack Pro II, salah satu DJ Controller murah yang cocok untuk pemula. harganya sekitar RP.3.999.999 ( ya, 4 jutaan lah ). Ukurannya sedang, ga terlalu besar, dan ga terlalu kecil juga. masih muat dibawa pake ransel, walaupun kadang emang ga muat-muat banget.

Di setiap decknya, dia ada tombol  sync, cue, play, dan stutter. yang memang biasanya ada di setiap alat-alat DJ. Lalu ada  jog wheel  seukuran telapak tangan, yang disampingnya ada tombol scratch untuk mengaktifkan mode scratch-nya. Kemudian di atas  jog wheel ada 8 Rubber pads. untuk 4 pad yang bawah, bisa digunakan untuk  loop in, loop out, dan hot cue.  Sedangkan 4 Rubber pads yang diatasnya untuk menyalakan efeknya, seperti HPF, LPF, Flanger, dan lain-lain.

Disamping Pads  tadi, ada pengatur Pitch-nya, dan diatasnya ada dua tombol untuk mengatur jarak pergantian dari temponya, yang berguna juga untuk mengaktifkan Keylock.

Untuk Mixer-nya sendiri, sederhana sekali, hanya ada high, mid, dan  low. Ditengah-tengahnya ada knop untuk memilih lagu.

Di bagian atas, ada colokan output speaker dan colokan adapter untuk disambungkan ke laptop. Di bagian samping kanan ada dua colokan headphone. untuk ukuran 3,5 mm dan 6,5 mm. Tepat di sebelah colokan headphone tadi, ada slot untuk mikrofon serta knop untuk mengatur volume dari mikrofon tersebut.

Yang gw suka dari Numark Mixtrack Pro II ini adalah benda ini lumayan simple untuk digunakan dan dibawa kemana-mana, serta fitur USB Powered-nya yang membuat kita tidak perlu membawa atau mencari colokan listrik lagi.
Tetapi USB powered-nya itu memiliki kekurangan tersendiri, yakni dia hanya bisa digunakan jika terhubung ke laptop. Jadi jika kita tidak punya laptop, DJ Controller ini tidak bisa kita gunakan. Lalu kekurangan yang paling tidak gw sukai adalah  Jog Wheel yang terlalu ringan. gw gak tau apa semua DJ Controller seperti ini, tapi yang pasti ini cukup mengganggu ketika sedang scratching atau  Beat Juggling, karena ada delay ketika tangan kita mulai lepas dari Jog Wheel. jadi lagu akan mulai terlambat karena keringanan Jog Wheel yang membuatnya lama untuk benar-benar berhenti.

Jadi itulah pendapat gw mengenai Numark Mixtrack Pro II ini, dan gw merekomendasikan alat ini untuk kalian atau siapapun yang ingin belajar DJ. karena harga yang lumayan terjangkau dan kemudahan yang alat ini bisa berikan. kalian bisa tinggalkan komentar dibawah jika ada pendapat yang ingin ditambahkan.

sampai bertemu di cerita selanjutnya :D




Komentar